Kantor Wilayah VII Yogyakarta Melaksanakan Diskusi dengan TVRI Yogyakarta terkait Keberadaan KPPU di Provinsi DIY dan Jawa Tengah

Kantor Wilayah VII Yogyakarta Melaksanakan Diskusi dengan TVRI Yogyakarta terkait Keberadaan KPPU di Provinsi DIY dan Jawa Tengah

Yogyakarta (13/1) – Kepala Kantor Wilayah VII Yogyakarta, M. Hendry Setyawan telah melaksanakan diskusi dengan Kepala Stasiun Televisi Republik Indonesia (TVRI) yaitu Tri Widiarto, yang didampingi oleh jajaran TVRI diantaranya Zaenal Arifin selaku Kasubbag Tata Usaha, Meidiana selaku Koordinator Program, Iin Putroanti selaku Koordinator Kerja Sama dan Santiono selaku Koordinator Berita.

Dalam diskusi dimaksud disampaikan bahwa KPPU memiliki 7 (tujuh) Kantor Wilayah (Kanwil) yang tersebar di Indonesia, diantaranya Kanwil I di Medan, Kanwil II di Lampung, Kanwil III di Bandung, Kanwil IV di Surabaya, Kanwil V di Balikpapan, Kanwil VI di Makassar dan Kanwil VII di Yogyakarta. Masing-masing Kanwil memiliki jumlah wilayah kerja yang berbeda, yang paling sedikit adalah Kanwil VII meliputi Provinsi DIY dan Jawa Tengah, dan terbesar adalah Kanwil VI dengan 9 Provinsi meliputi pulau Sulawesi dan Indonesia Bagian Timur. Sementara untuk Kanwil VII sendiri merupakan pecahan dari wilayah kerja yang sebelumnya dimiliki oleh Kanwil IV. Kedepannya diharapkan KPPU memiliki Kanwil di setiap provinsi di Indonesia.

Tujuan diskusi ini adalah untuk silaturahmi, mengenalkan diri karena Kanwil VII Yogyakarta baru diresmikan pada tanggal 15 September 2021 dan diharapkan dapat menjalin kerja sama dengan stakeholder di daerah, khususnya dengan media supaya dapat membantu KPPU dalam menyampaikan norma-norma persaingan yang sehat kepada masyarakat setempat. KPPU hadir di Yogyakarta untuk kemitraan, perlindungan ke UMKM. Seperti TVRI di lobinya memberikan tempat untuk pameran UMKM seluruh Indonesia dengan perubahan tema setiap bulannya. Kalau untuk KPPU bukan pemberdayaannya tapi perlindungannya atas proses kemitraan supaya mitra besar tidak abuse ke mitra yang kecil. Seringkali ketika awal bermitra nampak bagus, namun dalam pelaksanaannya tidak sesuai dengan yang diperjanjikan di awal.

Kepala Stasiun TVRI menyambut baik kehadiran KPPU di Kota Yogyakarta, dan berharap kedepannya dapat melaksanakan kerja sama dan koordinasi yang baik dengan Kanwil VII, khususnya yang berkaitan dengan pemberitaan.