KPPU Hadiri Entri Meeting BPK
Jakarta (6/2) – Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) M. Fanshurullah Asa menghadiri kegiatan Entry Meeting Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga Tahun Anggaran 2023 di Gedung BPK Jakarta. Turut hadir pula Anggota KPPU Budi Joyo Santoso dan Sekretaris Jenderal Charles Pandji Dewanto.
Ketua KPPU mewakili Lembaga lain di bawah pengawasan Auditorat Keuangan Negara IIC BPK RI seperti Badan Pusat Statistik (BPS), Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), dan Badan Standarisai Nasional (BSN), menerima dokumen Entry Meeting BPK atas pemeriksaan Laporan Keuangan Tahun 2023. Dalam pidatonya, Ketua KPPU menyampaikan bahwa dirinya mengapresiasi upaya yang dilakukan BPK dalam memastikan laporan keuangan yang disajikan oleh lembaga-lembaga di bawah pengawasan Auditorat Keuangan Negara IIC BPK RI telah memenuhi Standard Akuntansi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan informasi keuangan dalam laporan keuangan, kepatuhan terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan, serta efektivitas Sistem Pengendalian Internal (SPI).
Ketua KPPU juga berharap bahwa melalui pemeriksaan yang akan dilakukan BPK dapat memberikan masukan, saran, dan pendapat, melalui fungsi pembinaan dan pengawasan yang berkelanjutan terhadap seluruh Lembaga, “Selamat bekerja, semoga memberikan manfaat positif bagi pembangunan negara,” tutup Ketua KPPU.
Anggota II BPK RI Daniel Lumban Tobing dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa tujuan pemeriksaan atas Laporan Keuangan Tahun 2023 memberikan opini dengan memperhatikan kesesuaian Standard Akuntansi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan informasi keuangan dalam laporan keuangan, kepatuhan terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan, serta efektivitas Sistem Pengendalian Internal (SPI).