KPPU-Akademisi Sikapi Persaingan Usaha Tidak Sehat
Kamis 20 Oktober 2011, bertempat di ruang Prambanan Hotel Sahid Jakarta. Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menyelenggarakan suatu acara yang bertajuk “Diskusi dengan Akademisi, Kerjasama dan Koordinasi, dalam Bidang Pendidikan Advokasi dan Penegakan Hukum Persaingan Usaha”. Acara yang dihadiri oleh 23 akademisi dari beberapa Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di Indonesia ini bertujuan untuk mendiskusikan terkait kerjasama yang akan dijalin antara KPPU dengan Perguruan Tinggi.
Diskusi diawali dengan sambutan dari Bapak M. Nawir Messi selaku Ketua KPPU dan Bapak Edi Suwandi selaku perwakilan dari Forum Rektor Indonesia. Disampaikan pula pemaparan mengenai “Hukum Persaingan Usaha” oleh Kepala Biro Humas dan Hukum, Bapak Ahmad Junaidi, dan Bapak Zaki Zein Badroen selaku Kepala Bagian Advokasi yang bertindak sebagai moderator.
Dalam sambutannya, Bapak Nawir Messi menjelaskan mengenai KPPU dan perannya dalam penegakan hukum persaingan usaha, serta kendala yang dihadapi selama ini. Untuk itu, KPPU sangat membutuhkan dukungan dari banyak pihak dalam rangka penegakan dan pendidikan advokasi persaingan usaha. Salah satunya adalah dukungan dari dunia pendidikan sebagai wadah berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi.
Hal tersebut disambut baik oleh Forum Rektor Indonesia, karena sejalan dengan keinginan untuk bisa berperan dalam memberikan masukan dan dukungan terhadap suksesnya program pemerintah. Sambutan yang baik dan masukan terkait rencana kerjasama juga datang dari para akademisi yang hadir.
Sebagai tindak lanjut, akan dirampungkan terlebih dahulu MoU antara KPPU dan Universitas. Sehingga diharapkan kerjasama yang nantinya terjalin akan membawa dampak dan manfaat positif bagi perkembangan dan penegakan hukum persaingan usaha, dunia pendidikan dan kesejahteraan masyarakat. (MB/DY)