Forum Diskusi Persaingan Usaha di Malang, Jawa Timur

Pada tanggal 28 November 2011, bertempat di Hotel Regent’s Park Malang, kami telah menyelenggarakan Forum Diskusi Persaingan Usaha dengan tema ”Penyusunan Kebijakan Pemerintahan Daerah Dalam Perspektif Hukum Persaingan Usaha di Kabupaten Malang”
Acara tersebut dibuka oleh Bpk. Didik Akhmadi selaku Komisioner KPPU dengan dihadiri oleh Kalangan Pemerintahan, DPRD, dan Jurnalis di seluruh ex-Karisidenan Malang.

Dalam kegiatan ini hadir sebagai narasumber yaitu Bpk. Didik Akhmadi dan Bpk. M. Fauzi selaku Asisten II Pemerintah Kabupaten Malang, serta Bpk. Dendy R. Sutrisno selaku moderator.
Adapun materi yang disampaikan oleh Bpk. Didik Akhmadi pada pokoknya sebagai berikut:

  1. Tujuan dan manfaat UU No 5 Tahun 1999 yang salah satunya untuk meningkatkan efisiensi ekonomi nasional dan upaya meningkatkan kesejahteraan rakyat;
  2. Pentingnya menginternalisasi peraturan persaingan usaha ke dalam kebijakan pemerintah daerah; dan
  3. Dalam rangka penegakan persaingan usaha sehat, KPPU membutuhkan kerjasama dan sinergi dengan berbagai pihak yaitu dari pelaku usaha dan pemerintah.


Materi selanjutnya disampaikan oleh Bpk. M. Fauzi dengan membawakan materi Permasalahan Persaingan Usaha dan Kebijakan Pemerintah Daerah Terkait Persaingan Usaha.
Adapun materi yang disampaikan pada kesemapatan tersebut pada pokoknya sebagai berikut:

  1. Terdapat beberapa permasalahan yang berpotensi terkait dengan persaingan usaha, yaitu persaingan ritel kecil dan ritel besar, Persaingan produk UMKM dengan Produk Industri Besar dan Produk Impor, Permasalahan pemasok (UMKM) dengan Ritel Modern, Peternak sapi dengan Industri Pengolahan Susu;
  2. Saat ini Pemerintah Kabupaten Malang dengan DPRD sedang menyusun Raperda tentang Penataan dan Pembinaan Pasar Tradisional, Pusat Perbelanjaan dan Toko Modern ; dan
  3. Dalam upaya meningkatkan daya saing UMKM, pemerintah daerah berupaya untuk memberikan pelayanan perijinan yang cepat, mudah dan murah, pemberian bantuan modal dana bergulir, memfasiltasi kemitraan, pelatihan untuk meningkatkan ketrampilan serta bantuan promosi melalui pameran-pameran.