Dukung Persaingan Sehat, Bupat Nias Barat berikan Akses ke KPPU

Nias Barat – Untuk meningkatkan hubungan kelembagaan, Senin, (24/11), Kepala KPD Medan Abdul Hakim Pasaribu melakukan pertemuan terbatas dengan Bupati Nias Barat, A. Aroziduhu Gulo. Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Bidang Ekonomi dan Pembangunan Faatulo Gulo dan Kepala ULP Pemkab Nias Barat Cristian Fiter Fama Hia.
Hakim, yang pada kesempatan tersebut didampingi Ridho Pamungkas, menuturkan bahwa Nias Barat merupakan wilayah yang menjadi tanggungjawab pengawasan KPPU, yakni KPD Medan. Menurutnya, wilayah Dati II atau biasa disebut kabupaten menjadi daerah potensial terjadinya persaingan tidak sehat, biasanya terjadi di persekongkolan tender. Di bidang inilah KPPU akan bergerak jika sewaktu-waktu Pemkab Nias Barat membutuhkan pendampingan penanganan persaingan bisnis yang tidak sehat.
Sementara itu, Faatulo memberikan akses terbaik kepada KPPU untuk melakukan pengawasan di Nias Barat. Menurut Faatulo reformasi birokrasi yang sekarang diusung pemerintahan yang baru di Indonesia ini membutuhkan tata birokrasi yang sehat, terutama di bidang pengawasan tender yang sering terjadi pelanggaran. Bahkan, Faatulo bersedia memberikan akses data atau informasi dalam bentuk apapun kepada KPPU jika terjadi pelanggaran di lingkungannya.