Sosialisasi Pengawasan Perjanjian Kemitraan Perkebunan Kelapa Sawit Bersama (GAPKI) Sumatra Selatan

Sosialisasi Pengawasan Perjanjian Kemitraan Perkebunan Kelapa Sawit Bersama (GAPKI) Sumatra Selatan

Bandar Lampung (10/6) – Kanwil II KPPU melaksanakan sosialisasi Pengawasan Perjanjian Kemitraan Perkebunan Kelapa Sawit bersama Gapki Sumsel. Sosialisasi dilaksanakan secara daring dengan pemateri Bapak Dr. Guntur Syahputra Saragih, M.S.M. selaku Anggota Komisioner KPPU RI dan Prof. Andi Maulana selaku Dekan Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya.

Guntur Syahputra Saragih dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan amanah bagi KPPU. Pada prinsipnya KPPU bukanlah lembaga yang berorientasi pada penegakan hukum, jauh lebih penting dari itu adalah dalam hal pencegahan dan juga upaya penciptaan pasar yang efisien dan pemenuhan norma-norma dalam kegiatan usaha, termasuk pada kegiatan usaha pada sektor kelapa sawit.

Selanjutnya, Alex Sugiarto sebagai Ketua GAPKI Sumatra Selatan menyambut baik pelaksanaan kegiatan sosialisasi ini dan mengucapkan terima kasih atas inisiasi KPPU dalam melaksanakan sosialisasi dan diskusi terkait kemitraan pada sektor kelapa sawit bersama GAPKI Sumatera Selatan.