Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) bermaksud mengapresiasi Kementerian/Lembaga (K/L) dan Pemerintah Provinsi yang konsisten menjalankan kebijakan persaingan usaha dan pola kemitraan yang ideal melalui penganugerahan KPPU Award. Award merupakan apresiasi rutin yang diberikan KPPU terhadap K/L dan Pemprov yang dianggap memiliki kontribusi terbaik terhadap dua peran utama KPPU, yakni sebagai pengawas persaingan usaha dan pengawas pelaksanaan kemitraan. Proses penilaian dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif menggunakan berbagai variabel berdasarkan interaksi yang telah dilaksanakan KPPU dengan K/L dan Pemprov. Penilaian ditititkberatkan kepada upaya inisiatif dalam pelaksanaan prinsip persaingan dan kemitraan dalam kebijakan yang diambilnya.