Kanwil VI KPPU Makassar dan Plt. Gubernur Sulsel Sidak ke Pasar Terong Makassar
Makassar (12/4) – Jelang Ramadhan, Kepala Kanwil VI KPPU Makassar Hilman Pujana bersama Plt. Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman dan Kapolda Sulsel Irjen Pol Merdisyam melakukan inspeksi mendadak (sidak) untuk memantau kondisi Sembako di Pasar Terong Makassar. Turut hadir dalam sidak, Dirkrimsus Polda Sulsel, Kapolrestabes Makassar, Kepala Dinas Perdagangan Sulsel, dan satgas pangan Polda Sulsel dan OPD Pemprov Sulsel dan Pemkot Makassar.
Secara umum sembako terpantau relatif stabil hingga H-1 jelang Ramadhan. Hanya saja untuk komoditas telur ayam ras sedikit mengalami kenaikan saat ini di harga Rp43.000/rak naik, dan komoditas yang mulai turun cabai rawit di harga Rp76.000/kg dari sebelumnya sempat menyentuh harga Rp90.000/kg.
Andi Sudirman menyampaikan bahwa sidak ini untuk memastikan harga dan pasokan sembako tetap stabil. “Sebelum masuk Ramadhan, kita mengecek data umum, Alhamdulillah, Insya Allah pasokan pangan masih aman, setelah kita cek, cabai sudah turun, dari yang sebelumnya harga Rp90-100 ribuan, sekarang sudah Rp76.000/kg. Harga beras stabil. Harga minyak ada kenaikan seribu masih wajar. Daging Rp120.000 masih normal. Harga ayam dan bawang juga normal. Yang naik ini harga telur, dari Rp38.000 menjadi Rp43.000, naik Rp5.000,” jelasnya.
Hilman juga menegaskan bahwa menjelang memasuki Ramadhan 1442 Hijriah arus barang utamanya kebutuhan pokok terpantau lancar dengan melihat ketersediaan barang di pasar. Meskipun masih ada komoditas yang harganya masih tinggi seperti cabai. “KPPU fokus pada kelancaran arus barang apakah pasar berfungsi baik, dan harga komoditi saat ini merupakan parameter ketersediaan, jadi kalau harganya naik tentunya kita liat apakah dari penawaran atau permintaan yang meningkat,” ungkap Hilman.