KPPU Siap Mengawal Percepatan Pembangunan Ekonomi Kabupaten Kediri Dalam Perspektif Persaingan Usaha dan Kemitraan Yang Sehat
Surabaya (22/7) – Hal ini disampaikan oleh Komisioner KPPU, Chandra Setiawan, bersama M. Afif Hasbullah, dan Harry Agustanto yang didampingi oleh Kepala Kanwil IV KPPU Dendy R. Sutrisno beserta jajaran pada rapat koordinasi dengan Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana di Kantor Bupati.
Internalisasi persaingan usaha dan kemitraan yang sehat diperlukan oleh Kabupaten Kediri mengingat terobosan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kediri untuk mempercepat pembangunan di wilayahnya, seperti dengan adanya pembangunan Bandara Kediri yang tentu saja akan menjadi magnet dalam berusaha di wilayah Kabupaten Kediri.
“Dalam beberapa tahun terakhir ini Kediri telah membuktikan diri sebagai salah satu daerah yang mempunyai kemampuan mengelaborasi potensi daerahnya dengan memadukan kearifan lokal serta pendekatan kekinian,” jelas Chandra.
Dhito menyambut positif inisiatif KPPU ini. “Saya berharap agar berbagai kebijakan yang telah dilakukan oleh Pemkab Kediri khususnya di bidang ekonomi, pengadaan, selaras dengan nilai-nilai persaingan usaha dan kemitraan yang sehat sehingga dapat membantu meningkatkan indeks persaingan usaha baik di level daerah maupun secara nasional,” ungkap Dhito.
Selanjutnya kedua belah pihak sepakat untuk bersinergi mengawal iklim persaingan usaha dan kemitraan yang sehat khususnya di Kediri.