Konsisten Monitoring Harga Barang Pokok, Kanwil III KPPU Pantau Harga di Kabupaten Sumedang
Sumedang (12/4) – Kanwil III KPPU kembali memantau harga barang pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri di Kabupaten Sumedang. Yully Asianto Kepala Bagian Administrasi bersama dengan tim melakukan diskusi dengan Somali Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (DISKOPUKMPP) Kabupaten Sumedang.
Sebagai pembuka, Yully menjelaskan tujuan diskusi sebagai upaya pengawasan terhadap ketersediaan dan harga barang pokok. “KPPU ingin meng-update harga barang pokok menjelang hari besar keagamaan,” imbuh Yully.
Menanggapi hal tersebut, Somali menjelaskan bahwa harga barang pokok menjelang lebaran tahun ini cenderung normal. Terkait dengan persediaan tidak menjadi masalah dan besok akan dilakukan penyebaran paket Operasi Pasar Murah (OPM). “Harga barang pokok tahun ini lebih normal dibandingkan dengan harga tahun lalu menjelang lebaran pada saat masih pandemi. Saat ini Dinas sedang mempersiapkan paket untuk OPM, program dari Provinsi Jawa Barat yang akan dilakukan kick-off besok. Paket yang akan disebar sebanyak 3.000 paket untuk 10 Kecamatan di Kabupaten Sumedang,” tutup Somali.
Selesai diskusi, tim melanjutkan agenda dengan melakukan survei ke Pasar Inpres Kota Sumedang. (mu)