KPPU – LPS Laksanakan Sharing Knowledge Transformasi Lembaga

KPPU – LPS Laksanakan Sharing Knowledge Transformasi Lembaga

Jakarta (21/8) – Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) bersama dengan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) adakan Sharing Knowledge dengan tema “Transformasi Organisasi LPS” hari ini, 21 Agustus 2024 di Kantor KPPU Jakarta. Kegiatan yang dipimpin oleh Anggota KPPU Budi Joyo Susanto ini mengundang Direktur Eksekutif Klaim dan Resolusi Bank LPS Suwandi sebagai Narasumber yang didampingi oleh Direktur Group Transformasi LPS Jimmy Ardianto dan Kepala Divisi Group Transformasi LPS Haydin Haritzon.

Sebagai lembaga yang akan bertransformasi, KPPU menyerap informasi dari perjalanan transformasi lembaga lain. “Transformasi itu butuh contoh, butuh panutan. Transformasi harusnya dilakukan oleh top leader dulu, baru di bawahnya mengikuti,” jelas Budi. Untuk itu, dalam kegiatan ini LPS membagikan pengalamannya dalam perjalanan transformasi yang dilakukan sejak tahun 2017 hingga 2021.

LPS sebagai lembaga independen yang dibentuk berdasarkan UU No. 24/2004 tentang Lembaga Penjamin Simpanan (UU LPS) yang diubah dengan UU No. 7/2009, melaksanakan transformasi lembaga secara internal dan eksternal. Selain transformasi organisasi yang dilakukan, LPS juga melakukan transformasi budaya.

Diharapkan kegiatan ini dapat menambah wawasan bagi pegawai KPPU dalam menjalankan proses transformasi kelembagaan.